Advanced Download Manager, Alternatif IDM Terbaik Untuk Android



Siapa sih yang gak tahu IDM ? Bagi yang suka download lagu, film, anime, software, games pasti tahulah apa itu IDM. Ya, IDM adalah software untuk mempercepat download sampai 5 kali lipat ( bilang begitu di situs resminya).Selain itu, IDM jg kaya akan fitur seperti download otomatis, scheduler, pengelompok jenis file, Grabber, memblokir download otomatis di situs tertentu, Mendukung proxy SSH dan VPN, dll .Nah, itu IDM untuk komputer. Kalau untuk Android ? Sayangnya Developer IDM, Tonec tidak merilis IDM untuk Android.Kalau kalian Search “Internet Download Manager” di play store maka yang kalian temukan hanyalah yang palsu karena yang asli adalah dari Tonec.Lalu apa alternatif IDM untuk Android ? Nah, jawabannya adalah ADM (Advanced Download Manager).Memangnya apa fitur di ADM sehingga layak di jadikan Alternatif IDM untuk Android ? Yuk simak satu-satu


 Membagi download Menjadi Beberapa Segmen


Ini nih yang bikin download jadi cepet.Download menjadi beberapa Segmen memang lebih cepat dari pada hanya satu segmen.Fitur ini juga ada pada ADM yang memungkinkan anda untuk membagi download sampai 9 segmen.Meskipun tak semaksimal IDM yang bisa download sampai 32 bagian .Tapi, saya rasa 9 saja sudah cukup.Beberapa server download kebanyakan tidak mendukung Multi-Threading (Download di bagi menjadi beberapa segmen).Nah, untuk solusinya anda bisa setting dulu jadi 1/2/4

 Punya Browser Bawaan


Memang ADM belum bisa download otomatis seperti IDM .tapi, ADM punya browser bawaan untuk mempermudah download anda.Jadi, anda tidak perlu lagi menggunakan aplikasi ADM untuk mendownload dan browser untuk cari download linknya.Kini anda bisa melakukan itu dengan satu aplikasi. Browser untuk mencari link download kemudian download akan tertangkap otomatis oleh ADM.Browser bawaan ini juga sudah support multi-tab dan search engine Google

Pemberitahuan Yang Berbeda Saat Mulai Download, Error dan Selesai Download

Ini yang lebih canggih lagi nih saat mulai download,error dan selesai download itu ada pemberitahuannya sendiri-sendiri.Untuk getaran, misal mulai download selama 50 ms, error selama 300 ms dan selesai download 150 ms .Nilai itu adalah default anda masih bisa mengaturnya sendiri di Pengaturan < Pemberitahuan. Tidak hanya getaran saja, anda bahkan bisa menggunakan lagu sebagai pemberitahuannya. Untuk mengaturnya bisa anda lakukan melalui Pengaturan < Pemberitahuan hidupkan Dering lalu pilih lagunya sendiri-sendiri untuk Mulai Download, Error dan Selesai Download

Penjadwalan Download


Punya kuota malan berlimpah tapi nggak pernah bisa kuat begadang ? Tenang saja, bagi yang mau download file yang besar di malam hari, ini bisa anda siasati dengan fitur Jadwal pada ADM.Bagaimana caranya ? Klik tanda tiga garis sejajar di pojok kiri < Alat < Hidupkan Jadwal lalu atur waktu mulai dan berhentinya. Lalu bagaimana cara menambah file yang akan digilirkan ? Mudah sekali, saat file terdeteksi oleh ADM, klik “Tambahkan”.Pasti juga data hidup saat waktu mulainya. Sehingga nanti saat anda bangun tidur, file sudah terdownload semua, Enak, kan ?

Pemisahan Jenis File


Sama seperti IDM, ADM juga mengelompokkan file dari Compressed,Program,Video,Musik dan Gambar. Yang ini pasti anda sudah tahu, sehingga tidak perlu saya jelaskan

Dan masih banyak lagi…

Langsung coba sendiri saja ADM di SINI.Maaf,saya nggak bisa jelasin semua fiturnya karena takut artikelnya kepanjangan. Dari yang saya jelaskan di atas, itu sudah cukup untuk membuat ADM menjadi Download Manager Terbaik Untuk Android. Nah, bagi yang masih pakai unduhan standar browser, silahkan buang jauh-jauh dan ganti dengan ADM super canggih ini.Di jamin nggak bakal nyesel dah..

Mungkin itu dulu ulasannya tentang ADM, Alternatif IDM Terbaik Untuk Android. Maaf kalau artikel tadi ada yang salah..maklumlah manusia pasti banyak salah jadi di bandingkan dengan Allah SWT kita nggak ada apa-apanya. Mungkin cukup itu untuk hari ini. Bye..Bye..

Kata Kunci : ada gak idm buat android,adakah idm buat android,aplikasi idm buat android,aplikasi idm untuk android apk,aplikasi idm untuk android free,aplikasi idm untuk android tablet,aplikasi idm untuk android terbaik,

Memangnya Apa Sih Bedanya Netbook, Notebook sama Laptop ?

16 Juni 2017-Dewantarandroid-Kali ini saya akan mengangkat judul yang cukup menarik yaitu Memangnya Apa Sih Bedanya Netbook, Notebook sama Laptop ? Terkadang dalam kehidupan sehari-hari anda sering mendengar istilah seperti Netbook, Notebook dan Laptop dan anda mengartikan bahwa ketiga istilah itu adalah sama padahal sebenarnya ada perbedaan di antara mereka bertiga.Ya, meskipun ketiga-tiganya sama-sama komputer jinjing yang bisa di bawa ke mana-mana karena mempunyai daya baterai.Tapi, ada perbedaan yang membuat ketiganya disebut dengan istilah yang berbeda. Memangnya apa perbedaannya ? Di sini saya akan menjelaskan perbedaannya supaya anda tidak salah paham lagi dalam menyebut Netbook, Notebook ataupun Laptop.Meskipun nggak ada yang marahin juga kalau anda salah menyebutnya juga , sih :) . Tapi kalau anda pingin jadi teknisi komputer, otomatis anda harus tahu perbedaannya. Masa teknisi komputer nggak tahu bedanya Netbook, Notebook sama laptop, sih ? Malu-maluin banget :v.Ini hanya bercanda nggak usah terlalu di masukin ke dalam hati. Oke,dari pada lama-lama mending langsung kita mulai saja 


1) Netbook


Untuk Netbook, biasanya lebar layarnya kurang dari 13 inchi sehinggga Netbook memiliki bentuk yang kecil dan tidak memiliki DVD. Karena bentuknya yang kecil, maka Netbook hanya cocok untuk pekerjaan ringan seperti browsing, office, main game lama seperti Plants vs Zombies, GameHouse ataupun PES Versi 2010 ke bawah.Biasanya Netbook ini processornya hanya Intel Atom/Intel Celeron/ Intel Dual-Core/Intel Pentium untuk RAM yang dimilikinya maksimal hanya 2 GB.Harganya pun sangat terjangkau hanya sekitar 2 jutaan saja.Netbook ini sangat cocok bagi anda yang menggunakan komputer hanya untuk pekerjaan ringan yang sudah saya sebutkan tadi karena harga yang terjangkau sehingga cocok bagi anda yang memiliki budget terbatas

2) Notebook



Notebook memiliki lebar layar lebih dari 13 inchi namun tidak memiliki DVD ROM.Spesifikasi dari Notebook pun sudah bisa bersaing dengan desktop pc.Harga dari notebook bermacam-macam tergantung dari spesifikasinya mulai dari 3 jutaan sampai puluhan juta.Sekarang ini, notebook paling digemari dari pada Netbook dan Laptop karena lebih tipis dan spesifikasi yang bersaing dengan laptop

      3) Laptop

Secara kasat mata, sulit sekali membedakan Notebook dan laptop. Satu-satunya yang membedakannya adalah laptop memiliki DVD ROM. Karena itulah, laptop lebih tebal dan lebih berat dari pada Notebook.Secara keseluruhan, kurang lebih laptop seperti notebook sudah saya jelaskan di atas

Apakah Hanya Itu Versi dari Komputer Jinjing ? Tidak ! Masih Banyak lagi! Saya akan sebutkan yang saya tahu saja karena sekarang ini banyak sekali versi dari komputer jinjing, sehingga saya tidak bisa menyebutkannya satu-satu

    4) Ultrabook

Sesuai namanya, jenis komputer jinjing di sebut “ultra” karena memiliki kelebihan di bandingkan versi yang lainnya.Ultrabook ini adalah yang paling tipis di antara yang lainnya.Spesifikasi untuk ultrabook ini tidak main-main padahal bentuknya yang lebih tipis.Ciri khas dari Ultrabook adalah sudah dibekali dengan penyimpanan SSD yang 10 kali lebih cepat dari pada HDD.Sayangnya, Ultrabook ini punya satu kekurangan yaitu harganya yang mencapai puluhan juta.Jadi, bagi anda yang memiliki budget terbatas harus berpikir 2 kali untuk meminang si “ultra” ini.Contoh dari ultrabook adalah Macbook Air, Asus Zenbook, Lenovo Yoga, Microsoft Surface dan lain-lain.Karena bentuk yang lebih tipis, makanya Ultrabook tidak memiliki DVD ROM

    5) Pc Tablet

Sesuai dengan namanya, versi ini berbentuk tablet namun system operasinya bukan Android atau ios tapi Windows, Mac Os atau system operasi desktop yang lainnya. Untuk menggunakannya, sama seperti tablet biasa yang dengan menggunakan touchscreen. Seperti tablet biasa, pc tablet juga tidak memiliki keyboard fisik contoh pc tablet adalah iPad

   6) Hybrid

Hybrid merupakan gabungan dari pc tablet + netbook/notebook/laptop/ ultrabook.Jadi, hybrid memiliki layar sentuh seperti Pc tablet tapi juga memiliki keyboard fisik seperti notebook.Layar ini bisa anda pisah dari keyboardnya dan mengggunakannya seperti tablet atau menggabungkannya dengan keyboard untuk menggunakannya seperti notebook.Tidak seperti versi komputer jinjing yang lain, mesin hybrid terletak pada layarnya bukan pada keyboardnya.Hybrid ini termasuk barang baru dalam dunia IT dan masih langka untuk anda temukan di toko-toko baik itu toko komputer di sekitar anda.Kekurangan dari hybrid adalah penyimpanan yang masih rendah yaitu hanya 32 GB/ 64 GB.Jadi, hybrid sangat tidak rekomendasi untuk menyimpan file game yang kebanyakan ada di kisaran puluhan giga

  7) Palmtop


Ukuran dari Palmtop ini sangatlah kecil sekecil kalkulator sehingga bahkan bisa anda kantongi dalam saku.Mengingat ukurannya yang kecil, kemampuan dari Palmtop juga terbatas.Meskipun dulu palmtop ini sangat terkenal, sekarang Palmtop sudah jarang anda temukan di manapun

Baca juga : Download Manager Untuk Android, Advanced Download Manager

Mungkin cukup saja dulu tentang Memangnya Apa Sih Bedanya Netbook, Notebook sama Laptop ?. Ternyata banyak ya versi komputer jinjing mulai dari Netbook, Notebook, Laptop, Ultrabook, Pc Tablet dan Hybrid. Mungkin masih banyak versi komputer jinjing yang belum saya sebutkan.Seiring perkembangan zaman,akan muncul banyak versi lagi dari komputer jinjing. Nah,sekarang anda boleh sombong kalau anda memiliki notebook/ laptop/ultrabook dengan spek dewa.Namun, seiring zaman mungkin milik anda akan menjadi biasa-biasa saja.Sekian dulu dari saya dan sampai jumpa…

Cara Mengganti Tema Mozilla Firefox Dengan Tema Favorit


Setelah kemarin saya membagikan caranya mengganti tema google chrome, maka kali ini saya akan membagikan cara mengganti tema Mozilla firefox juga.Sebenarnya caranya tidak jauh berbeda dengan yang sebelumnya dan caranya juga sangat mudah sekali. Oke, bagi anda yang bosan dengan tema bawaan dari Mozilla Firefox dan ingin menggantinya dengan tema yang keren, maka simaklah postingan ini baik-baik.Oh ya, dengan cara ini anda juga bisa searching tema favorit seperti klub sepakbola favorit, tokoh anime favorit, pemain sepakbola favorit pokoknya semuanya yang favorit deh..hehehe
Yuk, langsung kita mulai saja tutornya


1  1)  Syarat pertama tentu anda harus menginstall Mozilla Firefox di komputer anda. Kalau belum punya, download dulu di SINI untuk 32-bit dan di SINI untuk 64-bit.Tapi kalau sudah punya, skip saja langkah pertama ini
2  2) Klik tombol garis horizontal sejajar di pojok itu kemudian pilih “Pengaya” atau kalau versi Bahasa inggris “Add-ons”




3 3)   Pilih tampilan kemudian cari link “Pilih dari ribuan tema”.Kalau yang versi Bahasa inggris,tinggal penyesuaian saja




4  4)  Maka akan seperti ini tampilannya.Anda bisa search melalui kotak Search yang ada di situsnya untuk menemukan tema favorit anda. Misalnya “Sasuke Uchiha”



5  5)    Pilih yang menurut anda bagus, kalau saya pilih yang Sasuke Uchiha Amaterasu.Klik 
“ "tambah"



6 6)  Nah,sudah terpasang temanya..bagus,kan ?




Mungkin cukup saja tentang Cara Mengganti Tema Mozilla Firefox Dengan Tema Favorit lain kali mungkin saya masih share tentang caranya mengganti tema yang lain..seperti cara mengganti tema pakaian..bercanda..gan.Oke, cukup sekian..bye..bye

Cara Mengganti Tema Google Chrome Anda Dengan Tema Yang Menarik

Barangkali ketika anda menggunakan browser terutama google chrome, anda merasa jenuh dengan penampilannya yang itu-itu aja dan anda ingin mengganti temanya supaya chrome menjadi jauh lebih menarik di pandang.Mengganti tema google chrome ini sangatlah mudah, bahkan saya bisa katakan tidak perlu satu menit untuk menggantinya.Nah, penasaran seperti apa Cara Mengganti Tema Google Chrome ? Yuk simak baik-baik caranya

1 1)   Langkah pertama tentu saja anda harus membuka browser Google Chrome . Kunjungi Chrome Web Store yang menyediakan tema di
2 2) Kalau sudah terbuka, akan seperti ini penampakannya. Silahkan pilih mana yang bagus menurut anda.Untuk memilihnya, silahkan klik  di sini saya memilih Space (maaf di gambarnya nggak kelihatan :v)



3 3)   Akan seperti ini, untuk menambahkannya silahkan klik “Add to Chrome”.Otomatis anda akan mendownload tema tersebut



4 4)    Setelah anda selesai mendownload, tema tersebut akan dipasang secara otomatis seperti ini contohnya


Tambahan : Untuk mengembalikannya menjadi Default, klik tanda titik tiga di pojok itu lalu Settings.Pada Appearance, klik “Reset Theme to Default”



Oke, mungkin itu saja tentang Cara Mengganti Tema Google Chrome Anda Dengan Tema Yang Menarik semoga bisa membantu dan bermanfaat bagi anda..Selamat mencoba dan semoga berhasil